Kecelakaan Terjadi di Jalan Nasional, Libatkan Mobil dan Sepeda Motor

News

Cilacap, Central Pers – Kecelakaan terjadi di ruas jalan nasional Jalan Lintas Selatan Selatan tepatnya di kecamatan Kedungreja kabupaten Cilacap Jawa Tengah. Kecelakaan melibatkan mobil pribadi dengan dua motor roda dua pada hari Jum’at (27/09/2024).

Informasi yang diterima awak media dilokasi kejadian diketahui bahwa kecelakaan melibatkan mobil Toyota Kijang Innova berwarna merah maroon dengan Nomor Polisi (Nopol) R 1132 DB yang menabrak dua unit sepeda motor yang ditumpangi 3 orang dengan Nopol R 3658 TT dan R 3272 YB.

Akibat kejadian tersebut satu pengendara motor mengalami luka serius dan tiga orang mengalami luka ringan. Keempat korban dilarikan ke klinik terdekat,

Informasi yang diterima awak media dilokasi kejadian korban berasal dari desa Bulusari kecamatan Gandrungmangu bernama Mujiono mengalami kritis. Sementara dua anak perempuan dibawah umur berasal dari desa Ujung Manik kecamatan Kawunganten yang merupakan pengendara motor mengalami luka ringan.

Dilokasi kejadian, awak media melihat kondisi salah satu motor mengalami kerusakan parah pada roda belakang dan mobil menabrak pohon hingga tumbang. Mobil tersebut mengalami kerusakan parah pada bagian depan dan terperosok masuk sawah.

Insiden kecelakaan tersebut masih ditangani oleh Unit Lantas Polres Cilacap. Akibat kejadian tersebut juga menimbulkan sedikit kemacetan di jalur nasional tersebut.

Liputan : Muhiran
Editor    : Wakil Pimpinan Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *