Program Speling Gubernur Jateng Kembali Beraksi, Warga Pegadingan Nikmati Layanan Dokter Spesialis Gratis dari Rumah Sakit Aghisna

NEWS

Cilacap, Central Pers – Program prioritas Gubernur Jawa Tengah yakni Layanan Dokter Spesialis Keliling (Speling) kembali hadir untuk melayani masyarakat. Dengan menghadirkan dokter spesialis dari Rumah Sakit Umum (RSU) Aghisna Sidareja Cilacap, kegiatan dilaksanakan di balai desa Pegadingan kecamatan Cipari kabupaten Cilacap pada Sabtu, (12/07/2025).

Melayani pemerikasaan dan konsultasi terhadap 103 orang, kegiatan tersebut dihadiri oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap yang diwakili oleh Maria Tri Hastuti dan tim, dr. T Izrul Amin, Sp.OG dan dr. Dhika Triesnia, S.Sp.PD yang merupakan dokter spesialis dari RSU Aghisna Sidareja, Kepala UPTD Puskesmas Cipari Daryono, S.Kep.Ners bersama tim, Pemerintah Kecamatan Cipari, Kades Pegadingan Dirun bersama tim penggerak PKK beserta masyarakat.

Ditemui setelah kegiatan, dr. Dhika yang merupakan dokter spesialis Penyakit Dalam menyampaikan bahwa Speling merupakan program yang sangat bagus untuk melayani dan mendekatkan masyarakat dengan dokter spesialis, ungkapnya.

Lebih lanjut ia berharap program Speling terus dijalankan agar masyarakat yang kesulitan akses ke dokter spesialis maupun Rumah Sakit tetap mendapatkan pelayanan, lanjutnya.

Senada dengan Kades Dirun, Kepala UPTD Puskesmas Cipari mengatakan bahwa program Speling bertujuan untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan pemeriksaan dan konsultasi dari dokter spesialis tanpa kendala jarak dan biaya, jelasnya.

Daryono juga mengungkap bahwa program ini juga dapat menurunkan angka kesakitan dan kematian karena dengan mendeteksi sejak dini serta penanganan yang lebih cepat, diharapkan dapat mengurangi angka kesakitan dan kematian akibat berbagai penyakit, termasuk penyakit tidak menular juga masalah kesehatan ibu dan anak, katanya.

Perlu diketahui oleh masyarakat bahwa, secara keseluruhan, program Speling bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di wilayah yang dilayani, baik dari segi fisik maupun mental. Program ini juga menjadi ajang edukasi bagi masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan dan deteksi dini berbagai penyakit serta sebagai promosi fasilitas kesehatan bagi rumah sakit dan Puskesmas.

Selain itu, program Speling juga memberikan kesempatan bagi tenaga medis Puskesmas untuk belajar dan meningkatkan kompetensi mereka dalam menangani berbagai kasus kesehatan. Program unggulan Gubernur Jawa Tengah ini merupakan upaya jemput bola dari pemerintah untuk mendekatkan layanan kesehatan berkualitas kepada masyarakat, sehingga tercipta masyarakat yang lebih sehat dan produktif.

Liputan : Muhiran
Editor    : Wakil Pimpinan Redaksi

Exit mobile version