Cilacap – centralpers – Musrenbang RKPD tingkat kecamatan merupakan forum musyawarah tahunan antar pemangku kepentingan untuk menyepakati prioritas usulan pembangunan guna menyelaraskan aspirasi dari tingkat desa/kelurahan dengan kebijakan pemerintah daerah yang hasilnya menjadi bahan perencanaan pembangunan kabupaten/kota tahun berikutnya. Tujuan Musrenbang RKPD tingkat kecamatan adalah menampung dan menetapkan prioritas usulan kegiatan yang mencerminkan kebutuhan masyarakat, sekaligus menyinergikan usulan desa/kelurahan dengan prioritas pembangunan kabupaten/kota.
Setidaknya, ada empat kecamatan di kabupaten Cilacap yang melaksanakan kegiatan Musrenbang RKPD. Dimulai dari kecamatan Kedungreja (19/01/2026), Cipari (21/01/2026), Gandrungmangu serta Patimuan (22/0/2026) yang dihadiri oleh anggota DPRD kabupaten Cilacap di masing-masing Daerah Pemilihan (Dapil), Perwakilan OPD, Forkopimcam beserta perangkat kecamatan, Kepala Desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan lembaga kemasyarakatan.
Dengan mengambil arah kebijakan “Mengembangkan potensi ekonomi yang mampu mendorong kemandirian pangan menuju Cilacap maju besar”, pemerintah kabupaten Cilacap berupaya rencana pembangunan tahun 2027 lebih memprioritaskan pengembangan ekonomi dalam mendukung ketahanan pangan tanpa mengurangi pembangunan infrastruktur, pendidikan, pemberdayaan masyarakat, kesehatan dan sosial budaya.
Hasil musyawarah dari kegiatan masih memprioritaskan pembangunan infrastruktur yang akan direalisasikan melalui aspirasi atau Pokok Pikiran (Pokir) dari anggota DPRD masing-masing Dapil. Hal tersebut disebabkan adanya pemangkasan anggaran untuk pemerintah kabupaten Cilacap yang cukup signifikan berjumlah Rp. 436,3 Milyar sehingga berimbas pada penghilangan alokasi anggaran beberapa item disetiap kegiatan.
Anggota DPRD Kabupaten Cilacap dari Fraksi PKB Dapil III, Saeful Mustangin ditemui awak media pasca Musrenbang RKPD tingkat kecamatan Cipari menjelaskan bahwa beliau mendukung hasil Musrenbang demi Cilacap Maju Besar, ungkapnya pada Rabu, (21/01/2026).
Senada dengan Mustangin, anggota DPRD kabupaten Cilacap dari Fraksi PDI Perjuangan Dapil II, Arif Junaedi, SE., MM juga mendukung hasil Musrenbang tingkat kecamatan Gandrungmangu, bahkan beliau siap mengupayakan renovasi kantor kecamatan berikut mushalla nya, jelas Arif kepada awak media pada Kamis, (22/0/2026).
Terkait adanya pemangkasan anggaran, Perwakilan Bappeda kabupaten Cilacap yang hadir dalam Musrenbang RKPD tingkat kecamatan Gandrungmangu, Endah SM, S.STP., M.Si berharap pemerintah desa dapat berpikir inovatif dan menghemat anggaran tetapi pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan dengan maksimal, katanya.
Perlu diketahui oleh masyarakat bahwa kegiatan Musrenbang RKPD tingkat kecamatan yang dilaksanakan setiap tahun bukan hanya membuat rencana prioritas, kegiatan tersebut juga dapat dijadikan kegiatan pengawasan dan masukkan hasil Musrenbang pada tahun sebelumnya.
Ikuti dan sukai kami di Facebook Central Media untuk informasi lebih banyak dan cepat serta berintegritas, klik tautan :
https://m.facebook.com/profile.php?id=61583214766499
Anda harus sudah menginstal aplikasi Facebook untuk mengakses kami.
Liputan : Muhiran
Editor : Chy
